Yang Perlu Diketahui Blogger Dalam Konten Marketing

Tema : “Konten Marketing”

Konten adalah sebuah isi baik artikel, audio, atau video. Dan marketing adalah sebuah cara bagaimana kita memasarkan suatu hal baik barang maupun jasa. Jadi yang namanya konten marketing secara sederhana adalah pemasaran suatu prodak lewat artikel.

Dalam konten marketing ini blogger dituntut untuk memahami secara dalam suatu bahan wacana yang akan dibuatnya. Blogger mau tidak mau harus membuat strategi tersendiri supaya ide, pengalaman, informasi, studi, pandangan kita bisa tersampaikan dengan baik kepada pembaca.

Kalau untuk memahami suatu bahan wacana, biasanya yang saya lakukan adalah googling terlebih dahulu. Kemudian saya kembangkan ide, yang nantinya untuk menentukan arah mana isi artikel saya nanti ditulis. Arah pengembangan isi juga saya pertimbangkan dengan pengetahuan, pengalaman, wawasan saya. Saran saya jangan nekad menulis apa yang kita tidak tahu sama sekali untuk membuat arah pengembangan isi, ya efeknya kalau anda bener-bener nekad, artikel anda tidak akan menarik untuk dibaca.

Blogger harus jeli melihat kualitas dari artikel yang dibuatnya. Jangan sampai menulis panjang-panjang tapi sama sekali tak menarik sehingga sedikit saja yang akan membacanya. Triknya sih sederhana blogger harus lebih informatif dan banyak sok tahunya daripada pembaca.

Strategi konten marketing secara umum sih ya kita menerapkan yang namanya SEO dan menyebarluaskannya lewat social media. Dan kita harus rajin memantau traffic artikel buatan kita, sebagai bahan evaluasi dan menentukan langkah apa yang dilakukan selanjutnya, apakah diam saja atau membuat strategi marketing yang lainnya, itu terserah anda. Pokoknya tujuan kita adalah agar banyak orang yang tahu akan suatu prodak tertentu lewat artikel kita bisa tercapai.

Sebenarnya sih yang paling kita harus perhatikan adalah kualitas artikelnya dan cara kita menyebarluaskan artikel tersebut. Kita harus berani mengeluarkan ide-ide brilian dalam cara penyeberluasan artikel kita, contohnya kita mengadakan lomba: komentar terbaik dalam artikel konten marketing kita. Ya kita sebagai blogger dituntut kreatif dalam hal ini, bagaimana kita bisa menyebarluaskan artikel kita agar bisa dibaca khalayak luas.

2 hal yang akan menjadi dampak positif dalam pembuatan konten marketing yang baik adalah akan ada yang memakai jasa kita dalam menulis dan traffic blog akan naik.

Intinya kita harus bisa membuat artikel semenarik mungkin dan mendapatkan sebanyak-banyaknya pembaca. Semoga saja ada yang mau memakai jasa kita sebagai blogger dalam pembuatan konten marketing. Si penjual barang untung, blogger pun untung.

Comments

Post a Comment

1. Anda boleh berkomentar memakai 'Name/URL'
isi kolom Name dengan 'keyword' blog anda! guna optimasi blog
2. Jangan SPAMMING!!!
3. Dan jangan masukkan LINK aktif

Silahkan berkomentar! Terimakasih